Cara Mencegah Dan Mengatasi Stroke Dengan Bawang Putih

Cara Mencegah Dan Mengatasi Stroke Dengan Bawang Putih - Stroke atau Cerebrovascular Accident adalah penyakit pembuluh darah otak yang ditandai dengan hilangnya (rusak) fungsi-fungsi otak yang berlangsung dalam waktu yang cepat. Hal ini terjadi dikarenakan suplay darah yang membawa oksigen yang dibutuhkan oleh otak tidak terpenuhi, sehingga sel-sel otak kekerurangan oksigen.

Berkurangnya supay darah dan oksigen ini dapat disebabkan oleh Iskemik  yaitu gumpalan darah dan Hemoragik  yaitu rusaknya /pecah pembuluh darah. Akibat kekurangan oksigen maka sel-sel otak tidak dapat bekerja dengan normal dan lama-kelamaan akan membuat sel-sel otak tersebut mengalami kerusakan.

Cara Mencegah Dan Mengatasi Stroke Dengan Bawang Putih

Stroke merupakan salah satu penyakit berbahaya yang harus segera diatasi, karena apabila tidak ditangani dengan serius maka dapat menyebabkan kerusakan pada sel-sel otak secara permanen, bahkan dapat mengakibatkan kematian. Kerusakan yang terjadi pada sel-sel otak ditandai dengan hilangnya fungsi-fungsi dan kemampuan tubuh seperti tidak dapat berbicara, kelumpuhan refleks menurun, daya ingat menurun, dan lain sebagainya.

Terapi stroke ringan, cara menyembuhkan stroke sebelah kiri, stroke ringan bisa disembuhkan, cara menyembuhkan penyakit stroke dengan cepat, makanan stroke ringan,obat alami stroke ringan,cara allah mengobati stroke, cara mengobati stroke dengan pijat

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mendefinisikan stroke sebagai gangguan fungsi syaraf akut yang disebabkan gangguan peredaran darah otak, dimana secara mendadak (dalam waktu beberapa detik) akan menunjukkan tanda dan gejala yang sesuai dengan daerah fokal diotak yang terganggu.

Stroke merupakan masalah besar bagi kesehatan dunia yang menjadi penyebab kematian ketiga setelah penyakit jantung dan  kanker dan menjadi penyebab kecacatan utama. Menurut Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) Departemen Kesehatan Indonesia tahun 2007 menunjukkan bahwa stroke merupakan penyebab kematian utama di rumah-rumah sakit di Indonesia.


Faktor-Faktor Penyebab Penyakit Stroke


Faktor-faktor yang dapat memicu resiko terjadinya stroke adalah:
  1. Faktor usia
  2. Tekanan darah tinggi (Hipertensi)
  3. Penyembuhan stroke yang tidak maksimal,
  4. Diabetes,
  5. Kolesterol tinggi,
  6. Merokok
  7. Mengkonsumsi minuman keras dan narkotika
  8. Kurang berolah raga
  9. Pola makan yang buruk
  10. Mengkonsumsi obat-batan kontrasepsi
Dari semua faktor-faktor diatas pemicu yang paling utama (80 %) adalah merekok dan darah tinggi. Meskipun Stroke umumnya diderita oleh lansia (lanjut usia) namun tidak jarang penyakit ini dapat juga diderita pada usia muda bahkan pada anak-anak.


Gejala Awal Penyakit Stroke


Gejala Stroke biasanya mulai tiba-tiba, dari detik ke menit, dan dalam kebanyakan kasus tidak berkembang lebih lanjut. Gejala tergantung pada area otak yang terkena. Semakin luas area otak yang terkena, semakin banyak fungsi tubuh yang tidak bekerja.Beberapa gejala awal diantaranya:
  1. Mati rasa mendadak (kaku) pada bagian wajah (susah untuk tersenyum) dan mata kelihatan sayu
  2. Mati rasa mendadak pada bagian lengan dan kaki umumnya disatu sisi saja.
  3. Susah untuk berbicara (tidak bisa bicara)
  4. Kebingungan mendadak dan daya ingat menurun
  5. Sakit kepala mendadak
  6. Pernafasan dan detak jantung terganggu
  7. Refleks menurun
Beberapa bentuk stroke dapat menyebabkan gejala tambahan misalnya perdarahan intrakranial. Sebagian besar bentuk stroke tidak berhubungan dengan sakit kepala, selain disebabkan oleh perdarahan subarachnoid,  trombosis vena serebral dan perdarahan intraserebral.


Cara Mencegah Penyakit Stroke


Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mencegah terkena serangan penyakit stroke:

Pola Hidup Sehat

Cara terbaik untuk membantu mencegah stroke adalah dengan makan makanan yang sehat, berolahraga secara teratur,  menghentikan kebiasaan merokok dan minum alkohol terlalu banyak.


Pola Makan Sehat

Pola makan yang sehat dapat mengurangi risiko masalah seperti aterosklerosis (di mana arteri menjadi tersumbat oleh zat lemak), hindari makanan yang dapat memicu tekanan darah tinggi dan kadar kolesterol tinggi , yang semuanya merupakan faktor penting yang dapat mencegah stroke.


Diet

Diet yang tidak sehat dapat memicu stroke karena dapat menyebabkan peningkatan tekanan darah dan kadar kolesterol. Oleh karena itu, diet dengan mengkonsumsi makanan rendah lemak dan makanan tinggi serat sangat dianjurkan, termasuk mengkonsumsi banyak buah dan sayuran segar ( lima porsi sehari ) dan biji-bijian.

Jangan makan terlalu banyak makan makanan yang tinggi kadar garam dan makanan instant. Anda harus membatasi jumlah garam yang anda makan tidak lebih dari 6 gr sehari karena terlalu banyak garam akan meningkatkan tekanan darah (enam gram garam sekitar satu sendok teh).


Olah Raga

Menggabungkan diet sehat dengan olahraga teratur adalah cara terbaik untuk menjaga berat badan yang sehat. Dengan berolahraga teratur juga membantu menurunkan kadar kolesterol dan menjaga tekanan darah Anda pada tingkat yang sehat. Sedikitnya dalam satu hari biasakan untuk berolah raga 30 menit dalam sehari dan 5 hari dalam seminggu, seperti aerobik, bersepeda, jalan cepat, lari dan lain sebagainya.

Khasiat bawang putih mentah, cara mengkonsumsi bawang putih, khasiat bawang putih untuk wajah, bawang putih tunggal,pengobatan manfaat bawang putih, manfaat bawang putih untuk pria, khasiat makan bawang putih sebelum tidur.

 

Mengobati Penyakit Stroke Dengan Mengkonsumsi Bawang Putih


Ada banyak tumbuh-tumbuhan yang berkhasiat yang dapat menyembuhkan penyakit stroke salah satunya adalah bawang putih. Bawang putih mengandung zat antikoagulan yang dapat mengatasi pnyumbatan dan pengentalan dalam darah, dan membuat aliran darah lancar kembali. Bawang putih juga memiliki banyak khasiat lain seperti mengobati darah tinggi, menurunkan kadar kolesterol, mencegah penyakit jantung, mengatasi sembelit dan banyak lagi.

Untuk mengobati penyakit stroke silahkan ikuti panduan dibawah ini:

Bahan:
  • 1 -3 siung bawang putih

Cara Menoglah:

Kupas dan cuci bawang putih hingga bersih

Cara Pakai:

Bawang putih dapat dicampur kedalam minuman (jus) tapi untuk mendapatkan hasil yang maksimal sebaiknya bawang putih dikonsumsi langsung (mentah). Lakukan secara rutin satu kali sehari smapai gejala strok berangsur sembuh


Efek Samping


Mengkonsumsi bawang putih tidaklah menimbulkan efek samping pada tubuh, hanya saja rasanya yang kurang enak  dan bau mulut yang ditimbulkan oleh bawang putih menyebabkan banyak orang yang tidak terlalu menyukainya. Untuk menghilangkan bau mulut yang ditimbulkan oleh bawang putih anda bisa menggunakan/ meminum teh kental ataupun dengan mengunyah kulit limau.


Demikian Cara Mencegah Dan Mengatasi Stroke Dengan Bawang Putih, Semoga Bermanfaat